,
6–9 minutes

to read

Semangat HUT RI ke-80 Bersama Donasi Barang

Kebahagiaan dari seorang Ibu Midah relawan Cagar Foundation saat mengikuti perlombaan yang dilaksanakan dihalaman Cagar Foundation

Bekasi – HUT RI ke-80 menjadi momen bersejarah yang selalu dinanti oleh seluruh masyarakat Indonesia. Setiap tanggal 17 Agustus, bangsa ini merayakan hari kemerdekaan dengan penuh semangat, kebahagiaan, dan suka cita. Perayaan ini bukan sekadar pesta tahunan, melainkan juga bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjibaku, mengorbankan jiwa dan raga demi mengusir para penjajah dari bumi pertiwi. Semangat perjuangan mereka kini menjadi inspirasi bagi kita untuk terus menjaga, merawat, dan mengisi kemerdekaan dengan berbagai kegiatan positif yang bermanfaat bagi sesama.

Dalam momentum istimewa ini, Donasi Barang turut berupaya mengambil bagian dalam perayaan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-80. Sebagai organisasi sosial yang konsisten bergerak dalam berbagi kebaikan, Donasi Barang juga berkomitmen untuk hadir dan mendukung kegiatan yang membawa kebersamaan, kekompakan, serta semangat persatuan.

Salah satu bentuk dukungan nyata adalah partisipasi Donasi Barang dalam memeriahkan berbagai kegiatan perlombaan tujuhbelasan dan memberikan support dalam bentuk barang yang dapat digunakan dalam acara dan juga hadiah dari perlombaan yang dihelat. yang menjadi tradisi khas setiap perayaan kemerdekaan. Perlombaan 17 Agustus bukan hanya sekadar ajang hiburan, tetapi juga sarana mempererat silaturahmi, menumbuhkan sportivitas, dan menanamkan rasa cinta tanah air sejak dini.

Info pembukaan Drop Point Klik disini : Ngacung, Nu Wargi Garut! Drop Point Donasi Barang Akan Hadir di Kota Garut!

Perlombaan yang dilaksanakan di likungan jakamulya, dihadiri warga yang antusias, penuh semangat dan kebahagiaan. seorang ibu yang sedang mengikuti lomba makan kerupuk dan anak anak yang mengikuti lomba memindahkan air dengan wajah yang ditutup corong serta ibu ibu yang berhasil yang menjadi juara.

Tahun ini, Donasi Barang memberikan dukungan terhadap penyelenggaraan kegiatan HUT RI di berbagai lokasi, di antaranya, Cagar Foundation, Sekolah Sakura, Rumah Autis, RT 02 Jaka Mulya dan RT 05 Jaka Mulya. mendukung semarak lomba rakyat yang melibatkan masyarakat dari berbagai usia.

Keterlibatan Donasi Barang dalam berbagai titik perayaan ini merupakan wujud nyata dari semangat “gotong royong” yang diwariskan para pendiri bangsa. Kami percaya bahwa kemerdekaan bukan hanya untuk dirayakan, tetapi juga untuk dimaknai dengan tindakan nyata yang membawa manfaat bagi banyak orang. Dengan turut serta dalam kegiatan ini, Donasi Barang ingin menghadirkan senyum, kebersamaan, dan semangat perjuangan yang tidak pernah padam.

Mari bersama-sama kita isi kemerdekaan ini dengan hal-hal positif. Melalui Donasi Barang, setiap individu dapat berkontribusi untuk membangun masyarakat yang lebih peduli, saling membantu, dan tetap menjaga semangat persatuan. Semoga perayaan HUT RI ke-80 ini menjadi pengingat bahwa perjuangan tidak pernah berhenti, dan setiap langkah kecil kita hari ini bisa menjadi bagian dari perjuangan besar untuk masa depan bangsa Indonesia.

Pesan Kebersamaan dari Ketua RT 05 Jaka Mulya

Ucapan terima kasih khusus disampaikan oleh Ketua RT 05 Jaka Mulya, Bekasi Selatan, Bapak Qoirul Anwar. Beliau mewakili para pemuda karang taruna yang sangat terbantu dengan dukungan barang dan hadiah perlombaan dari Donasi Barang.

Cek berita lainnya disini : Ngacung, Nu Wargi Garut! Drop Point Donasi Barang Akan Hadir di Kota Garut!

Pak RT 05 Jati Mulya, bekasi. Qoirul Anwar saat diwawancarai Tim Donasi Barang.

“Assalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh. Perkenalkan nama saya Qoirul Anwar, Ketua RT 05 RW 12 Jaka Mulya, Bekasi Selatan. Saya hadir di sini untuk mendukung anak-anak muda karang taruna dalam kegiatan tujuhbelasan tahun ini, agar mereka lebih termotivasi dan bersemangat. Dengan adanya support dari Donasi Barang, semoga kegiatan dapat berjalan lancar. Agenda kita adalah hiburan dan perlombaan untuk anak-anak, ibu-ibu, hingga bapak-bapak.”

Selain memberikan apresiasi, beliau juga menitipkan pesan penuh makna untuk generasi muda:

“Syubbanul yaum rijalul ghad – pemuda hari ini adalah pemimpin di masa depan. Semoga semangat ini terus hidup, khususnya di wilayah RT 05, agar kita semua semakin bersatu dan merdeka.”

Tak hanya itu, Pak RT juga menutup dengan pantun sederhana yang sarat makna kebersamaan:

“Burung dara, burung tekukur,
Sesama warga kudu pada akur.”


Isi Kemerdekaan dengan Aksi Nyata

Seorang anak yang mengikuti lomba memindahkan air dengan muka tertutup corong.

Cek berita lainnya disini : Donasi Barang Ala Aura Farming – Tebar Aura Kebaikan, Mulai dari Rumah

Perayaan HUT RI ke-80 bukan hanya seremonial, melainkan momentum untuk memperkuat persatuan dan kepedulian. Donasi Barang mengajak seluruh masyarakat untuk turut serta mengisi kemerdekaan dengan langkah-langkah kecil yang berdampak besar, salah satunya dengan mendonasikan barang yang sudah tidak terpakai namun masih layak digunakan.

Melalui Donasi Barang, setiap individu dapat berkontribusi untuk membangun masyarakat yang lebih peduli, saling membantu, dan menjaga semangat persatuan. Mari kita jadikan perayaan HUT RI ke-80 ini sebagai pengingat bahwa perjuangan tidak pernah berhenti, dan setiap tindakan baik kita hari ini adalah bagian dari perjuangan besar untuk masa depan Indonesia.

Semangat terus, Merdeka!

Ucapan Terima Kasih dari Cagar Foundation dan Sekolah Sakura

Dukungan Donasi Barang dalam perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 tahun 2025 mendapat sambutan yang sangat positif dari berbagai pihak. Tidak hanya menghadirkan keceriaan dan semangat nasionalisme, tetapi juga mempererat persaudaraan antarwarga serta menumbuhkan kembali nilai gotong royong yang menjadi jati diri bangsa Indonesia.

Apresiasi dari Cagar Foundation

Ucapan terima kasih yang tulus disampaikan oleh Cagar Foundation kepada Donasi Barang dan seluruh Sahabat SiBara yang telah memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan kemerdekaan di lingkungan yayasan. Acara yang dihadiri oleh para relawan berlangsung meriah, penuh semangat, dan diwarnai berbagai perlombaan yang menciptakan suasana kebahagiaan di kalangan peserta.

Nurhalimah sebagai panitia 17an yang yang sedang mempersiapkan lomba berikutnya yang digelar oleh Cagar Foundation di halaman belakang.

Kemeriahan ini menjadi bukti nyata bahwa kebersamaan mampu menghadirkan keceriaan yang tak ternilai harganya. Dukungan Donasi Barang bukan hanya membantu terselenggaranya acara, tetapi juga menumbuhkan rasa solidaritas dan kepedulian sosial yang begitu penting dalam kehidupan bermasyarakat.

Ucapan Terima Kasih dari Sekolah Sakura

Dukungan Donasi Barang juga mendapat apresiasi yang hangat dari Sekolah Sakura. Melalui Bapak Andri, salah satu guru, beliau menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya acara yang begitu berkesan:

“Pada hari Senin, 18 Agustus 2025, keluarga besar Sekolah Sakura mengadakan perlombaan untuk memeriahkan HUT RI ke-80 dengan berbagai macam kegiatan. Kami sangat bersyukur bisa merayakan kemerdekaan tahun ini dengan penuh kebahagiaan. Semoga Indonesia ke depannya semakin baik, semakin maju, dan semakin sejahtera bagi seluruh rakyatnya.”

Pak andri guru SD Sekolah Sakura di sela pembagian hadiah bagi para juara yang mengikuti lomba di Sekolah Sakura.

Acara tujuhbelasan ini diikuti oleh seluruh guru TK dan SD di lingkungan Sekolah Sakura dengan penuh antusias. Agenda tahunan ini menjadi momen yang selalu dinantikan, karena selain untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia, kegiatan ini juga mempererat silaturahmi antarpendidik dan warga sekolah.

“Alhamdulillah, guru-guru TK dan SD hadir dengan penuh semangat untuk mengikuti kegiatan ini. Terima kasih kepada Donasi Barang yang telah memberikan dukungan penuh. Semoga keberadaan Donasi Barang bisa memberi manfaat yang lebih luas lagi kepada masyarakat.”

Pesan untuk Generasi Muda

Sebagai penutup, tersampaikan pula pesan khusus bagi generasi muda, penerus bangsa:

“Untuk anak muda, tetaplah semangat dalam kondisi apa pun. Selalu berpikir positif, berani bermimpi besar, dan siap menghadapi tantangan masa depan. Semangat terus, Merdeka!”\

Pesan ini Pak Andri sampaikan disela pembagian hadiah bagi para pemenang lomba 17an yang di gelar oleh Sekolah Sakura yang berada di Jaka Mulya, Bekasi Selatan. Senin 18 Agustus 2025.

Makna Perayaan HUT RI ke-80

Perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia bukan hanya sebatas hiburan rakyat atau ajang perlombaan. Lebih dari itu, momen ini adalah wujud penghormatan kepada para pahlawan bangsa yang telah berjuang dengan pengorbanan jiwa, raga, serta segalanya demi merebut dan mempertahankan kemerdekaan.

Hari ini, kita hidup dalam kebebasan berkat pengorbanan mereka. Oleh sebab itu, tugas generasi penerus bukan hanya merayakan, tetapi juga mengisi kemerdekaan dengan karya nyata, kontribusi positif, dan semangat persatuan.

Di balik semarak perlombaan, bendera merah putih yang berkibar, dan sorak sorai masyarakat, tersimpan pesan mendalam tentang pentingnya menjaga persatuan, kebersamaan, dan gotong royong. Perayaan HUT RI ke-80 mengingatkan kita bahwa Indonesia bukan hanya sebuah negara, tetapi rumah besar bagi seluruh rakyatnya.

Karang taruna yang sedang dalam kegiatan tujuh belasan didaerah jakamulya, bekasi selatan.

Menjaga Semangat Nasionalisme

Di tengah arus globalisasi yang kian deras, perayaan kemerdekaan juga menjadi sarana penting untuk menanamkan nilai nasionalisme kepada generasi muda. Melalui berbagai kegiatan, anak-anak dan remaja belajar tentang sportivitas, kebersamaan, serta arti penting mencintai tanah air.

Bendera merah putih, lagu kebangsaan yang berkumandang, hingga perlombaan tradisional yang meriah adalah simbol bahwa kita harus terus menjaga warisan kemerdekaan ini agar tetap abadi.

Refleksi untuk Bangsa

Momen HUT RI ke-80 juga menjadi ajakan bagi seluruh masyarakat untuk merenung: sudahkah kita mengisi kemerdekaan dengan hal-hal positif yang bermanfaat bagi sesama? Apakah kita telah berkontribusi, sekecil apa pun, untuk membangun bangsa yang lebih maju, adil, dan sejahtera?

Jika dahulu para pahlawan berjuang di medan perang merebut kemerdekaan, maka tugas kita hari ini adalah melanjutkan perjuangan itu dengan membangun negeri, menanamkan nilai persaudaraan, dan memperkokoh persatuan.

Silahkan tonton juga salah satu video penyaluran donasi berikut :  Touring Sedekah Eps. 26 HARU BAHAGIA BERSAMA DIDUSUN KETANG LAMPUNG SELATAN | LAMPUNG

Tim Donasi Barang mengibarkan bendera Indonesia.

Mari jadikan perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia bukan hanya rutinitas tahunan, tetapi momentum berharga untuk memperkuat persatuan, membangkitkan kembali semangat kebangsaan, serta memelihara rasa cinta tanah air. Dengan cara itu, nilai perjuangan, persaudaraan, dan kebersamaan akan tetap hidup dari generasi ke generasi, menjadikan Indonesia semakin maju, bermartabat, dan sejahtera.

Nanda hermawan – Donasi Barang

Leave a comment

Permintaan Penjemputan Donasi

DONASI BARANG

— Pusat —

GUdAng Donasi Barang (PUSAT)

Jl. H. Ilyas No.24 RT.3/RW.12

Jaka Mulya, Bekasi Selatan

Bekasi, Jawa Barat 17146

— Cabang —

Donasi Barang Purwakarta

Kp. Citamiang, RT.18/RW.09

Des. Nangewer, Kec. Darangdan

Kab. Purwakarta, Jawa Barat

Donasi Barang Bogor
Jl. Setapak RT. 005 RW.04 No.59, Sasak Panjang, Kec. Tajur Halang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16320

Drop Point

Donasi Barang Garut

Jln Cimanuk maktal No. 45, Paminggir, Kec. Garut Kota, Kabupaten Garut, Jawa Barat 44118

JAM KEGIATAN

Buka setiap hari

08:00 – 19:00

Follow KAMI